Belajar Menulis, dokumentasi pemikiran perjalanan hidup.

24 September 2011

Sajak Pena



detik dalam menit bergulir menunjuk waktu
berangsur semi tertanda masa
jejak pena melangkah menapaki
tangga-tangga abjad dalam kata

menari merangkainya menjadi do'a
harapan, harapan, dan harapan
kata yang tanpa lelah terus terukir
atas impian dan cita

petualang pena
begitu mungkin lebih tepat
untuk bertegur sapa memaparkan identitas
ah...

tapi apalah arti identitas??
jika tak mampu memaknainya
hanya akan lahir kesombongan disana
bukan ketulusan, apa lagi kerendahan hati

ini hanyalah rasa takut akan janji
khawatir atas keadaan diri
cacat makna yang ku derita
menjadi sumber penyebabnya

begitu asumsi yang ku bangun
dibalik kebodohan yang mengekang
aku hanya manusia biasa
bukanlah makhluk yang pantas disebut sederhana
namun keadaan menuntutku menjadi sederhana

bergantung pada petualangan
petualangan yang cukup aneh bagi kalian
namun ku menikmatinya
meski hanya petualangan pena







september akhir, sebagai awalan dalam 60 hari menulis puisi 
dalam toples lembaran lama tetesan tinta

0 komentar:

Post a Comment